Kantor Arsip Jalin Kolaborasi Konten dengan FEB UI

 

cover feb

 

Kamis lalu (8/6) Kantor Arsip melakukan pertemuan dengan pejabat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) di Ruang Rapat Prof. Dr. Djoko Soetono, FEB UI. Pertemuan ini merupakan lanjutan dari pertemuan pertama dengan Kepala Pusat Sumber Belajar (PSB) FEB, Endang Wahyulestari yang membahas mengenai kerja sama Program Penelusuran Sejarah Lisan (PSL). Program tersebut merupakan salah satu bentuk pengembangan khazanah Kantor Arsip yang bertujuan untuk menelusuri dan mengumpulkan informasi mengenai UI dan peristiwa penting di masa lalu melalui wawancara dengan tokoh-tokoh terkait dari UI.

Pertemuan ini dihadiri oleh Kepala Dean Office, Strategic Planning, Evaluation, and Monitoring - International Ranking (DOSPEM - IR), Kepala PSB, dan pejabat FEB UI terkait lainnya. Dari Kantor Arsip hadir juga Kepala Kantor Arsip, Koordinator Manajemen & Layanan Arsip serta jajarannya. Pertemuan ini ditujukan untuk merencanakan kerja sama Kantor Arsip dengan FEB dan juga teknis untuk pelaksanaan program PSL.

PSL FEB

 

Pertemuan diawali dengan pengenalan mengenai program PSL dari Kantor Arsip. Selain itu, kami juga menayangkan hasil produksi dari program PSL yang sudah dibuat sebelumnya dan beberapa konten Kantor Arsip lainnya. Selanjutnya dilakukan sesi diskusi yang membahas mengenai rincian kegiatan, daftar tokoh FEB yang akan menjadi narasumber, naskah wawancara, dan teknis pelaksanaan program tersebut. Pertemuan tersebut menghasilkan kesepakatan kerja sama seperti pembagian publikasi konten serta bantuan akses ke narasumber melalui FEB. Lalu, telah diputuskan juga kami akan mewawancarai beberapa tokoh senior FEB yang mempunyai prestasi di kancah nasional dan internasional.

“Setelah pertemuan pertama dengan mas Wahid (Kepala Kantor Arsip) dan teman-teman dari Kantor Arsip UI, saya langsung lapor ke Pak Dekan terkait program ini dan Pak Dekan memberikan respon positif” ujar Kepala PSB, Endang Wahyulestari.

Tidak hanya Dekan FEB, seluruh pihak FEB yang hadir juga menyambut baik program ini dan bersedia memberikan dukungan. Mereka berpendapat bahwa program ini dapat memperkuat identitas FEB dan UI serta sejalan dengan program yang direncanakan DOSPEM-IR dan jajarannya tentang “Legacy FEB UI”. Hasil rekaman dari PSL tersebut akan diolah menjadi koleksi arsip video untuk kepentingan penelitian dan riset dan akan dipublikasikan di berbagai kanal Kantor Arsip dan FEB agar lebih dijangkau oleh banyak masyarakat. Kerja sama ini diharapkan menjadi pembuka untuk peluang kerja sama dengan fakultas lainnya serta dapat menguatkan identitas UI sebagai universitas bergengsi di Indonesia.

Penulis: Elok Mawarni | Editor : Ahmad Zainudin
ratu.nadia03